Assign modules on offcanvas module position to make them visible in the sidebar.

Goresan Tangan : Bapak  Julius R. Latumaerissa

SMA KRISTEN DALAM KENANGAN SAYA

.14 Oktober Lahir mu Suka Duka mengiringi mu Jejak

Sumber Pengetahuan, Takut Akan Tuhan ……dan seterusnya

Saya sangat meyakini bahwa penggalan syair lagu Mars SMA Kristen ini, sangat membekas dalam setiap sanubari Alumni SMA Kristen dimana saja berada. Syair lagu ini jelas mengingatkan kita semua bahwa SMA Kristen Ambon yang ada dibawah YPKPM sebagai lembaga penyelenggara pendidikan memiliki perjalanan sejarah yang panjang sampai pada hari ini.

60 Tahun bukan sebuah usia yang masih muda, dalam rentang waktu tersebut banyak peristiwa yang terjadi sebagai bentuk dinamika kelembagaan untuk pertumbuhan SMA Kristen sebagai lembaga menuju kedewasaan dan kematangan. Dibawah kepemimpinan beberapa kepala Sekolah, yang dimulai dari Pak Co Louhenapessy, Pak Go, Pak Ateng Pattipeilohy, Ibu Susi Souisa, Ibu Huwae, Ibu Tarumeselly/Ferdinandus, Pak Z. Leiwakabessy dan lain-lain saya melihat bahwa banyak hal yang dilakukan oleh beliau-beliau sesuai dengan kebutuhan dan tantangan dunia pendidikan pada masing-masing periodisasi kepemimpinan. Melalui tradisi bertutur dan fakta dokumentasi yang ada dapat melukiskan ceritera panjang masa-masa keemasan dan masa-masa kelam yang dialami oleh lembaga pendidikan ini.

Selaku Alumni angkatan 1982, saya memiliki kenangan yang banyak selama menikmati pendidikan di SMA Kristen. Saya harus mengakui bahwa SMA Kristen telah membentuk seluruh hidup saya melalui berbagai macam hal, mulai dari pendidikan formal maupun pendidikan informal. SMA Kristen telah membentuk dasar-dasar kepemimpinan bagi saya, setelah awal saya menginjak kaki di SMA Kristen, dan mengikuti Latihan Kepemimpinan untuk pertama kali, tahun 1980, kemudian dipercayakan menjadi Wakil Ketua OSIS periode 1980/1981 bersama Willem Lerick, sebagai Ketua OSIS pada waktu itu yang menggantikan Bung Eddy Tuhumury (sekarang Prof. F. Tuhumury, Dosen Fakultas Perikanan Unpatti Ambon).

Banyak Hal yang saya dapatkan melalui semua tahapan proses di sana. Dan dengan berjalannya Waktu, pada periode selanjutnya saya dipercayakan menjadi Ketua OSIS SMA Kristen periode 1981/1982 merangkap Sekretaris IKOSIS Kota Ambon 1981/1982. Proses pengkaderan menjadi menu utama dan penting dalam pendidikan kurikuler di lembaga ini maka pada periode berikutnya Wakil Ketua OSIS saya bung Roy Pattiasina (Sekarang ketua DPD Demokrat Maluku) menggantikan posisi tersebut dan menjadi Ketua OSIS periode 1982/1983.

Hal yang paling esensial bagi saya dan juga bagi Alumni yang lain adalah SMA Kristen selalu mendidik peserta didik selain untuk menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, tetapi MEMBINA KEBERSAMAAN UNTUK MEMBANGUN MASA DEPAN adalah prinsip dasar yang selalu dilakukan oleh para pembina/Guru kepada semua Siswa.

SMA Kristen adalah lembaga pendidikan yang bernafaskan keagamaan, namun pada tataran praksis dan implementasi lembaga ini selalu men-doktrin peserta didik dengan NAFAS DAN ROH NASIONALISME KEBANGSAAN, sehingga setiap peserta didik yang kemudian menjadi Alumni dipersiapkan menjadi INSAN KRISTIANI yang BERWAWASAN NASIONALIS – KEBANGSAAN, berdasarkan ADAT BUDAYA, TRADISI ORANG MALUKU, yang dapat mengabdi di berbagai medan juang dalam lintas sektor, lintas wilayah, lintas ilmu, lintas Agama, lintas Suku, Lintas adat budaya.

SMA KRISTEN DAN ERA DIGITAL

SMA Kristen Ambon hari ini memasuki usia 60 Tahun (14 Oktober 1957 – 14 Oktober 2017). Di usia yang matang ini tentunya lembaga ini beserta sumber daya dan dana yang ada akan terus melakukan tugas dan tanggung jawabnya untuk mengolah, dan memproduksi SDM Maluku yang berilmu, beradab, berbudi yang bermuara kepada SDM yang PROFESIONAL. Harus diakui bahwa SMA Kristen telah berhasil memberikan KONTRIBUSI RIIL, kepada Daerah Maluku dan Bangsa ini melalui keterlibatan Alumni SMA Kristen dalam semua lini medan pengabdian. Sampai hari ini banyak Alumni SMA Kristen juga yang mengambil posisi strategis dalam jabatan politik dan biroKristenat di Maluku dan di luar Maluku.

Suka atau tidak suka SMA Kristen sebagai suatu lembaga dan kita semua sebagai Alumni sudah berada di zaman atau era digital dimana ini adalah era atau zaman dimana peran teknologi informasi dan telekomunikasi sudah semakin berkembang dan sangat canggih. Dunia yang dahulu luas dan lebar, sekarang sudah menjadi dunia yang sempit dan mudah di akses dari berbagai aspek. Era Digital tentu memberikan banyak implikasi baik positif maupun negatif, sehingga dibutuhkan sikap prundensial dari lembaga pendidikan ini untuk menyikapinya dengan Arif dan bijak sesuai kebutuhan dan kondisi eksisting yang ada. SMA Kristen harus menjadi REGIONAL CHAMPION dimasa depan dalam persaingan INDUSTRI PENDIDIKAN di Maluku

Menyadari akan hal tersebut maka tantangan ini HARUS dihadapi oleh semua stackholders pembangunan pendidikan SMA Kristen melalui berbagai upaya-upaya pengembangan baik infrastruktur, software dan hardware, juga kapasitas, integritas dan kesejahteraan Guru. Memang bukan hal yang mudah untuk dilakukan karena upaya peningkatan kualitas lembaga pendidikan bukan suatu hal yang semudah membalik telapak tangan. Banyak variabel makro dan mikro yang harus dipersiapkan. YANG TIDAK ADA, HARUS DIADAKAN, dan YANG SUDAH ADA PERLU DIKEMBANGKAN lebih jauh.

Saya melihat tahun-tahun terakhir ini SMA Kristen memiliki banyak kemajuan yang signifikan melalui berbagai kegiatan yang dilakukan. Pencapaian hasil tersebut tentu menjadi kebanggaan kita semua, karena dibawah kepemimpinan Ibu Dra. E. Laturiuw, MSi, beliau telah melanjutkan prinsip kepemimpinan kolektif-kolegial yang dilakukan oleh pendahulunya dan berjalan dengan baik dilandasi dengan implementasi strategi kepemimpinan MEMBANGUN KOALISI yang jitu dengan melibatkan semua elemen yang ada mulai dari Guru, Siswa, Orang Tua, Alumni, Komite Sekolah, Media, Lingkungan dan lain sebagainya.

Menghadapi tantangan Global dan Digital maka Barisan SMA Kristen harus terus diperkuat untuk menciptakan SDM Maluku yang handal, PROFESIONAL, KREATIF, INOVATIF, KOMPETITIF, ETIK yang mampu berpikir FUTURISTIK, OPTIMISTIK dan memiliki jati diri sebagai INSAN MALUKU sehingga mampu membawa Pesan-pesan Ilmu dan Pengetahuan serta Pesan-pesan Kebersamaan dalam Keragaman yang didasari oleh Semangat PELA - GANDONG dan Semangat NASIONALIS KEBANGSAAN

SELAMAT HUT 60 TAHUN SMA KRISTEN AMBON, TERUSLAH BERKEMBANG MENJADI YANG TERBAIK BAGI MASA DEPAN MALUKU

Tuhan Yesus Memberkati, menuju SMASKRIS yang bermutu 

 

 

 

 

 

 

 

comments

Back to top

X

Hak Cipta

Semua tulisan pada web merupakan hak cipta SMA Kristen YPKPM Ambon. Dilarang menyalin tanpa ijin!